#Singapore Travel: Chye Seng Huat Hardware Coffee House

Monday, May 29, 2017



Siapa sangka di dalam rumah toko bergaya art deco ini saya dapat mencicipi salah satu kopi terenak yang pernah saya coba. Saya picky banget soal kopi, bukan karena saya ahli dalam menilai kopi, tapi karena saya memang bukan penggemar kopi hahahaha... jarang banget saya bisa bilang bahwa kopi itu enak. Buat saya seringnya kopi itu kepahitan atau keaseman buat selera lidah awam saya. Tapi ketika, Bayu, suami saya si pencinta kopi sejati, mengajak saya ketempat ini untuk brunch dan minum kopi. Memang harus saya akui tempat ini memiliki kopi yang bisa saya kategorikan the best one I have tasted so far. Terutama si Cold Brew White di dalam botol yang keren ini. Campuran kopi dan susunya pas sekali, sehingga kopinya tidak teras pahit walaupun kopi susu ini tanpa gula.

Best Coffee 

CSHH Coffee memang tidak berada di daerah yang populer dikunjungi turis di Singapura. Terletak di Tyrwhitt Road, yang dulunya populer sebagai kawasan bengkel, kedai kopi ini pun berdiri di sebuah ruko yang dulunya berfungsi sebagai bengkel. Buat turis mall seperti saya tempat ini jauh dari daerah jajahan saya. Biasanya yang tau tempat ini kalau bukan penduduk lokal setempat atau ya pencinta kopi sejati, macam suami saya. 





CSHH Coffee juga memiliki menu makanan yang cukup lengkap. Mulai dari breakfast menu, main course sampai dessert. Untuk miss keto seperti saya yang tidak makan karbohidrat akhirnya pilihan saya jatuh pada Yuzu Tuna Tartare dan tambahan scramble eggs, sedangkan Bayu memesan Smoked Salmon Toasties. OMG, ketika makanannya datang, saya nggak nyangka tempat kopi seperti ini juga menyajikan makanan yang bukan hanya penyajian yang cantik tapi juga rasanya yang luar biasa enak. If my tummy is happy then so am I.



Yuzu Tuna Tartare

Satu hal baru yang saya coba ketika disana adalah Cascara. Apa itu cascara? It's from coffee but it is not coffee, it's tea.  Teh dari kopi nah loh aneh kan? hahahaha... saya juga bingung awalnya ketika pak suami menjelaskannya ke saya. Ketika minumannya datang, ternyata bentuknya seperti teh, rasanya pun seperti teh herbal yang dominan dengan rasa fruity yang sedikit manis. Ternyata benar, cascara adalah minuman yang terbuat dari kulit buah kopi yang di keringkan dan diseduh seperti daun teh.  Sejak dulu petani kopi di Yemen dan Ethiopia telah menggunakan buah kopi ini sebagai minuman, tapi justru petani kopi dari Amerika Lating lah yang pertama kali mengekport cascara sehingga kini dikenal dunia sebagai minuman exotis yang sering di sebut Coffee Cherry Tea. Tentunya saya, sebagai pencinta teh, langsung jatuh hati pada minuman unik ini. 




Sanking enaknya dalam perjalanan kami selama 3 hari 2 malam di Singapura, dua hari berturut-turut kami datang ke tempat ini. Pada hari terakhir sebelum kami pulang, kami pun mampir untuk brunch dan membeli beberapa coffee blend buatan mereka dan juga tentunya untuk saya, si unik cascara untuk dibawa pulang.  Sayangnya saya tidak bisa membawa pulang si Cold Brew White kesukaan saya, karena kami berdua hanya membawa satu tas yang akan kami bawa di cabin. 





CSHH Coffee house ini terbagi menjadi tiga bagian, bagian depannya berfungsi sebagai cafe dan dua area di belakanyanya adalah coffee roastery & brewery dan juga sebuah toko kecil yang menjual berbagai macam peralatan membuat kopi juga, coffee beans & blend dan buku-buku tentang kopi. Mereka juga menawarkan beberapa workshop tentang kopi setiap bulannya. 















Nah, kalau kamu pencinta kopi, sempatkan mampir ke tempat ini jika kamu di Singapura. Stasiun MRT terdekat dari tempat ini adalah Lavender, dari sana hanya perlu sekitar 10 menit berjalan kaki untuk menuju CSHH coffee house. Berikut alamat dan petanya: 
https://goo.gl/maps/SxJ1zKQyvcu

This is truly a heavenly place for coffee lover, well even me the tea girl fell in love with coffee at this place. Pastinya jika ada kesempatan untuk pergi ke Singapura dilain waktu, saya akan mampir lagi ketempat ini. 

Thank you for visiting and reading my blog. Do tell me where do you find your best coffee OR Tea? :)

Until next time...
xoxo,






9 comments :

  1. Tfs ya Mba, Suamiku pecinta kopi muga kita bisa ngopi cantiks disana aamiin^^

    ReplyDelete
    Replies
    1. Amiinn :) semoga cepat terlaksana ya Sandra... cerita-cerita ya kalau udah mendarat disana nanti ;)

      Delete
  2. Hmmm Coffe Cherry Tea nya menarik ya

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iya mbak, menarik banget. Kopi bukan, teh juga bukan.. rasanya manis-manis asam segar.. lucu deh.. semoga kl ada kesempatan bisa nyoba si Cascara ini ya mbak..

      Delete
  3. Wuihhhh.. tumben tumbenan elu bikin artikel ttg kopih Kar.. mantabs!

    ReplyDelete
    Replies
    1. hahahah slowly converting Chris... apa kabar loe? but I am still a tea girl.. salam buat Dian yaa...

      Delete
  4. What an elegant place, dan kepo sama teh yang itu hehehe.

    www.extraodiary.com

    ReplyDelete
    Replies
    1. iya tempatnya cozy banget .. yes teh itu pantes di kepo in.. semoga bisa segera nyobain yaa..

      Delete
  5. This is also my favorite place and my sanctuary.. Great post !

    Bottled Cold Brewed Cascara available at:
    www.kopitaman3.com

    ReplyDelete